HABARPAM.COM, BANJARMASIN – kebocoran Pipa PVC Diameter 630 mm, di Jalan A Yani Km 2,5, tepatnya di depan kantor MayBank, akhirnya rampung.
Hal tersebut diungkapkan oleh Supervisor Humas PAM Bandarmasih, Murjani SE, Sabtu (16/3/2024) siang.
“Alhamdulillah, untuk proses perbaikan pipa sudah selesai pukul 11.50 Wita tadi,” ungkap Murjani.
Guna mempercepat pendistribusian, papar Murjani, tim dilapangan pun langsung melakukan Flushing dan pembuangan angin.
“Itu dilakukan dibeberapa titik pipa jaringan, untuk mempercepat pendistribusian air bersih ke pelanggan,” papar Murjani.
“Jadi air akan mengalir ke pelanggan secara bertahap nantinya,” lanjutnya.
Murjani juga menjelaskan, untuk proses perbaikan tim dilapangan melakukan pemotongan pipa, lalu menyambung dengan pipa yang baru.
“Jadi proses penyambungan tim menggunakan giboult join 630 mm yang baru, untuk mengganti pipa usang yang bocor tersebut,” jelas Murjani.
“Semoga pipanya bisa bertahan lama, dan tidak terjadi kebocoran lagi, agar pendistribusian air bersih ke pelanggan bisa berjalan lancar,” pungkasnya. (Iqnatius)
Artikel Perbaiakan Pipa Bocor di Jalan A Yani Km 2,5 Rampung, Air Kembali Normal Secara Bertahap pertama kali tampil pada Habar PAM Bandarmasih.