HABARPDAM.COM, BANJARMASIN – Kurang dari 7 jam, perbaikan pada pipa transfer diameter 800 mm di IPA II Pramuka PAM Bandarmasih yang sembat merembes akhirnya selesai.
Hal tersebut diungkapkan oleh Senior Manager Produksi dan Distribusi PAM Bandarmasih, Zulbadi SKom MM, Jumat (4/3/2023) pagi.
“Untuk perbaikannya sudah selesai jam 3 dini hari tadi,” ujar Zulbadi.
Foto : Senior Manager Produksi dan Distribusi PAM Bandarmasih, Zulbadi S Kom MM
Selanjutnya, kata Zulbadi, untuk pendistribusian air bersih sudah dilanjutkan seperti biasanya, langsung setelah perbaikan selesai.
“Pas sudah selesai perbaikan, langsung kami jalankan kembali pendistribusian air bersihnya, baik itu ke Booster Banua Anyar, maupun ke Booster Gerilya,” Kata Zulbadi.
Lebih lanjut, Zulbadi mengungkapkan, untuk tindak lanjutnya, tim lapangan akan melakukan pembuangan angin dibeberapa titik jaringan, untuk melancarkan distribusi air ke pelanggan.
“Mungkin untuk pelanggan yang ada di kawasan ujung jaringan, masih belum begitu lancar, jadi kami harap bersabar dulu, karena tim sedang melakukan pembuangan angin, agar air bisa berjalan lancar kembali,” ungkap Zulbadi.
Adapun selama proses perbaikan, beber Zulbadi, ada beberapa bagian pipa yang bocor itu dipotong, kemudian diganti dengan yang baru.
“Jadi kami lakukan pemotongan, kemudian kami ganti yang baru. Dengan harapan tidak sampai terjadi lagi kebocoran, sehingga pendistribusian bisa berjalan dengan baik,” pungkasnya. (Apr)
Artikel Perbaikan Kebocoran Selesai, Distribusi Air Berangsur Normal pertama kali tampil pada Habar PAM Bandarmasih.